Home AGENDA Inkubator Bisnis LPPM ISBI Bandung CreatLOGIC Launching ‘ArtSociopreneur Development Program’ bekerjasama dengan...

Inkubator Bisnis LPPM ISBI Bandung CreatLOGIC Launching ‘ArtSociopreneur Development Program’ bekerjasama dengan The Local Enablers

0

SENIINDONESIA – Pada Selasa (4/8/2020) Lembaga Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat (LPPM) Institut Seni Budaya Indonesia (ISBI Bandung) menyelenggarakan Launching Program Inkubator Bisnis LPPM-ISBI Bandung secara Virtual melalui Zoom Meeting.

Inkubator Bisnis LPPM ISBI Bandung CreatLOGIC (Creative Local Genius Incubator) mengusung semangat kewirausahaan sosial berbasis kearifan lokal. Bekerjasama dengan The Local Enablers, CreatLOGIC akan mengadakan pelatihan inkubasi bisnis bertajuk ‘ArtSociopreneur Develoment Program’ ­selama bulan Agustus sampai Oktober 2020. Kegiatan ini merupakan rangkaian program dalam upaya memajukan kewirausahaan berbasis kearifan lokal bagi mahasiswa ISBI Bandung.

Menurut Koordinator Program Afri Wita, Kepala Pusat Penelitian LPPM ISBI Bandung, pelaksanaan kegiatan ini merupakan program CreatLOGIC untuk menumbuhkembangkan kewirausahaan seni budaya di ISBI Bandung. Program ini tidak hanya memfasilitasi mahasiswa untuk belajar kewirausahaan tetapi juga membekali mereka keterampilan creative thinking dan design thinking sebagai modal berkreasi dalam membuat dan menjalankan model bisnis.  

“ArtSociopreneur Development Program Adalah aktivitas Inkubasi Bisnis untuk mahasiswa yang diselenggarakan oleh Program Inkubator di Lembaga Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat (LPPM) Institut Seni Budaya Indonesia (ISBI Bandung) bekerja sama dengan The Local Enablers. Program ini bertujuan mengembangkan dan mendampingi mahasiswa ISBI Bandung mempersiapkan bisnisnya agar dapat menjadi seorang wirausaha muda baru dibidang seni budaya yang memiliki dampak untuk seluruh masyarakat dan seluruh rangkaian kegiatan akan dilaksanakan secara online,” jelasnya.

Launching Program Inkubator Bisnis LPPM ISBI Bandung

Launching Program Inkubator Bisnis LPPM ISBI Bandung dibuka langsung Rektor ISBI Bandung Prof. Dr. Een Herdiani, S.Sen., M.Hum. Dalam sambutannya Rektor ISBI Bandung memberikan apresiasi dan dukungan yang tinggi terhadap Program Inkubator Bisnis LPPM ISBI Bandung.

“Saya memberi apresiasi yang tinggi kepada LPPM ISBI Bandung yang telah melaksanakan Launching Program Inkubasi Bisnis ISBI Bandung dengan Tema ArtSociopreneur Develoment Program. Program untuk meningkatkan kewirausahaan ISBI Bandung yang memiliki potensi luar biasa, potensi itu bagaikan berlian yang terpendam. Jiwa entepreneurship perlu terus dibangun dan didorong supaya berlian itu terlihat kemilau keindahannya. Produk-produk mahasiswa perlu dikembangakan menjadi produk-produk kewirausahaan yang berdaya guna bagi masyarakat. Untuk Itu saya sangat memberikan dukungan terhadap program LPPM ISBI Bandung melalui Kegiatan Creat LOGIC,” ujar Rektor ISBI Bandung.

Pelaksanaan kegiatan Launching Program Inkubator Bisnis LPPM ISBI Bandung ini, turut dihadiri oleh Narasumber Prof. Dr. Arthur S. Nalan, S.Sen., M.Hum. (Guru Besar Sosiologi Seni ISBI Bandung) yang memaparkan materi ‘Jadilah HomoCreator Via Inkubator’. HomoCreator (Manusia Pencipta), manusia enterpreneur adalah manusia pencipta, manusia yang dibangun dan difasilitasi menjadi manusia kreatif pembuat produk inovasi.

Nantinya manusia pencipta ini akan menghasilkan produk yang bermanfaat bagi masyarakat. Narasumber lainya yaitu Dr. Dwi Indra Purnomo, STP., MT. (Deputi Pengembangan Bisnis ICCN & Wakil Dekan FTIP UNPAD) memaparkan materi ‘Menumbuhkan Generasi bari Pemberdayaan Lokal Inovatif’ tentang strategi dan peluang berwirausaha di masa modern memanfaatkan pemberdayaan berbasis kearifan lokal. Kewirausahan bukan hanya tentang keberhasilan menciptakan banyaknya produk, tetapi lebih ditekankan pada pengembangan pola pikir yang menghasilkan model-model bisnis inovatif yang mampu beradaptasi dengan perubahan jaman.

Launching Program Inkubator Bisnis LPPM ISBI Bandung menandai dimulainya rangkaian program pelatihan dan pendampingan kewirausahaan yang bertujuan menumbuhkan semangat berwirausaha dalam diri mahasiswa. Program ini mewadahi aktifitas mahasiswa dari seluruh fakultas di ISBI Bandung yang telah memiliki usaha atau tertarik memulai berwirausaha. Program ini akan memperkuat lahirnya tenant tenant baru yang secara perlahan akan membentuk ekosistem bisnis di ISBI Bandung.

Program Inkubator Bisnis LPPM ISBI Bandung ini juga bertujuan untuk mengembangan talenta-talenta mahasiswa yang bergerak di bidang wirausaha, berusaha mencari bibit-bibit unggul yang nantinya juga akan disalurkan kepada Investor/sponsor apabila memang produk yang dihasilkan oleh mahasiswa memang menarik dan layak. Melalui program ini, LPPM ISBI Bandung mengajak seluruh mahasiswa ISBI Bandung untuk ikut andil dalam Program Inkubator Bisnis LPPM ISBI Bandung CreatLOGIC (Creative, Local, Genius, Incubator) ‘ArtSociopreneur Develoment Program’.

LAPORAN Asep Miftahul Falah

Editor AS/SENI.CO.ID

Sponsor

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here