SENIINDONESIA (SENI.CO.ID) – Nilai-nilai perjuangan para pendahulu, orang tua atau orang yang pernah kita kagumi ternyata perlu mendapat perhatian. Hari ini tatanan sosial dengan berbagai bentuk kegiatan, khususnya kegiatan seni, mempunyai cara tersendiri untuk menampilkan tokoh masa lalu dan dikupas untuk membuat kajian nilai-nilai yang berkembang hari ini.
Pada 17 Maret 202, Kilau Art Studio bersama Museum Basoeki Abdullah menggelar pameran seni rupa bertajuk “Membingkai Ulang Basoeki Abdullah, Sosial dan Kemanusiaan”. Judul ini merupakan cara bagaimana mengambil satu sisi tematik Basoeki Abdullah berkarya.
Jika diangkat dari keseluruhan karya memang sifat sosial dan kemanusian secara verbal sulit ditemukan tetapi ketika melihat satu dua judul karya yang telah dilukis Basoeki Abdullah akian ditemukan, seperti Potret Diri Seorang Buruh, lukisan dengan latar coklat dengan sosok seorang laki-laki memakai kain diatas kepalanya, udeng dalam bahasa Jawa, menjadi sosok yang mewakili tematik sosial dan kemanusian ini.
Perupa yang berpameran adalah Adelano Wibowo, Asmoadji, Dwi Rustanto, Fathurrahman Ardiansyah, Janitrasafa Asmorodigdo, Mayek Prayitno, Ray Rachmah, Rosita Rose, Salma Annisa Putri, Sri Hardana, Sugiharto, Tunggul Rajdipa, dan Wahid. Pameran yang bertempat di Museum Basoeki Abdullah, Jl Keuangan 1 No 19A Cilandak Barat Jakarta Selatan 12430, yang akan berlangsung hingga 7 April 2021.
“Melanggengkan warisan Basoeki Abdullah memang bukan perkara karya lukis semata. Namun tentang kontribusi nyata yang bisa diberikan oleh seni dan budaya kepada orang banyak, khususnya masyarakat Indonesia,” ujar Rengga Satria dalam paparan kurasinya pameran ini.
Melalui cara berpikir di atas bagaimana mengkaji ulang pelukis yang sudah tiada yang meninggalkan karya, serta nilai-nilai pengkaryaan yang layak ditampilkan hari ini. Maka meninjau kembali pencapaian nilai-nilai seniman atau pelukis dengan karyanya pada masa lalu kayak dilakukan.
Salah satunya lukisan-lukisan Basoeki Abdullah dengan berbagai gaya dan coraknya.*** (Frigidanto Agung/SENI.CO.ID)