Home AGENDA Pameran 10 Perupa dalam Drawing Menguak Takdir di MKB

Pameran 10 Perupa dalam Drawing Menguak Takdir di MKB

0

Loading

SENI.CO.ID — Semangat membangun kembali seni gambar / drawing di Indonesia sudah dimulai sejak tahun 1937/1938 ketika Agus Djaya, S Sudjojono dan kawan-kawan membentuk PERSAGI ( Persatuan Ahli Gambar Indonesia ). Walaupun karya mereka lebih banyak karya seni lukis namun namun pemakaian istilah “ gambar “ bukan lukis merupakan sebuah cara memberi nilai tinggi pada “ gambar”.

Tahun 1977 lahir organisasi seni gambar/drawing bernama PERSEGI (Persatuan Seniman Gambar Indonesia ) yang didirikan oleh Iwan Ramelan, Prijanto S, S Prinka dan Gion. Persegi beranggotakan al. Aten Waluya, Diddo Kusdinar, Dede Eri Supria, Harianto, Danarto, T Sutanto dan Harijadi Soeadi. Berbeda dengan Persagi, Persegi memang sekelompok seniman yang memberikan ruang yang penuh hikmat untuk seni gambar.

Dua organisasi ini bisa dikatakan lahir pada titik kulminasi ketika senirupa
berada pada era puncak pada jamannya. Gerakan ini dibuat untuk melawan dominasi atau bahkan hegemoni gaya /trend yang sedang berkembang saat itu.

Kali ini Pameran Gambar DRAWING 10 yang terdiri dari alumni Senirupa ITB berbagai jurusan ini juga sebuah gerakan kembali kepada kemampuan menggambar dengan kaidah kaidah dasar namun tidak menampik konsep visual baru. Menggambar, seni gambar/drawing adalah kemampuan basic yang seharusnya dimiliki oleh para senirupawan. Kebebasan yang tak terbatas dalam berkarya saat ini nyaris menghilangkan kemampuan ini. Konsep konsep yang nyaris tak bertepi membuat para Senirupawan kehilangan ketertarikan dan rasa hormat kepada Seni Gambar. Padahal sebuah seni yang bernilai tinggi tidak harus dibuat dengan kompleksitas yang “ heboh “, seni yang berkwalitas bahkan bisa diciptakan hanya dengan sepotong kertas dan pena. Dari situlah maka Seni Gambar/Drawing tumbuh dan mendapat tempat terhormat di Senirupa Dunia.

DRAWING 10 perupa ini speerti menguak takdirnya dimana 10 seniman yang menggambar dengan pendekatan yang beragam dari pendekatan fotografis hingga surialis. Mereka adalah Adikara Rachman,
Ari Kustara, Aten Waluya, Bobby Tediana, Fauzan, Gani Ruswandi,
Hermawan Rianto, Kuswa Budiono, Moh. Sobirin, Wisnu.

Mereka akan menggelar pameran pada 18 s/d 24 Desember 2019
Pembukaan tgl 18 Desember 2019 jam 15.00 WIB bertempat Ruang pamer Gedung Depan Museum Kota Bandung Jl. Aceh 47 – 49 Bandung – Jawa Barat.

Datang dan saksikan karya sejumlah perupa ini dan tentunya sebagai nilai estetis yang mumpuni. Selamat berpameran. |AHM

Sponsor

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here